Cegah banjir dan Penyebab Wabah Penyakit Jajaran Kodim 1423 Soppeng rutin gelar gotong royong pembersihan



SOPPENG, SAR.COM-Antusias dan kekompakan tampak terlihat saat Personil Koramil 01/Lalabata Kodim 1423/Soppeng Korem 141/Toddopuli Kodam XIV,/Hasanuddin yang dipimpin oleh Kapten Chk Muhammad Hatta, SH bersama Babinkamtibmas, Aparat Desa Maccile dan Masyarakat melaksanakan kegiatan Karya Bakti bertempat di Dusun Akkampeng Desa Maccile Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng. Rabu (10/01/2024) 

Karya Bakti TNI yang merupakan perintah bapak Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) melalui Panglima Kodam (Pangdam) XIV/HSN Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S. IP sebagai bentuk kepedulian kepada lingkungan dan menjaga kelestarian.

Danramil 01/Lalabata Kapten Chk Muhammad Hatta, SH mengatakan kegiatan pelaksanaan Karya Bakti tersebut merupakan pelaksanaan perintah yang di berikan oleh Komando Atas kepada satuan bawah guna mencegah banjir dan penyebaran wabah penyakit khususnya Demam Berdarah Dengue (DBD). Ujarnya


"Saat ini kita melaksanakan Karya Bakti dengan menitikberatkan pada sasaran pembersihan pinggir sungai maccile sepanjang 300 meter dan pembersihan sampah sampah disepanjang kiri kanan saluran irigasi dengan melibatkan Babinkamtibmas, Kades Maccile bersama staf, Kadus beserta RT/RW serta Masyarakat sekitar 40 orang.

Mudah mudahan dengan adanya kegiatan Karya Bakti TNI ini, bisa memberikan manfaat kepada warga, khususnya dapat mencegah terjadinya banjir saat musim penghujan tiba serta mencegah penyakit demam berdarah dengue akibat penyebaran jentik nyamuk yang hidup di air tergenang", pungkasnya.

Ditempat yang terpisah, saat dikonfirmasi oleh Awak Media, Dandim 1423/Soppeng Letkol Inf Sigit Suhendro Hadi Kusmawan, S.T., M. Tr (Han) mengatakan air hujan dengan intensitas tinggi maka debet air akan lebih tinggi pula, jika saluran irigasi bersih air juga akan lancar mengalir dan tidak menimbulkan genangan air atau banjir, untuk itu kita menghimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan serta menerapkan pola hidup sehat agar kita semua terhindar dari serangan penyakit. Ujarnya

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini hubungan TNI dengan masyarakat makin terjalin dan meningkatnya Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. Tutupnya

Ucapan terimakasih juga di sampaikan oleh Kades Maccile an. Suherman atas bantuan dan kepedulian bapak TNI dari Kodim 1423/Soppeng khususnya bapak koramil 01/Lalabata yang begitu peduli terhadap masyarakat disekelilingnya.

Kami sangat terbantu dengan kehadiran bapak TNI dari Koramil 01/Lalabata dalam upaya bersama-sama mengantisipasi genangan air dan munculnya wabah penyakit, semoga TNI kedepannya makin jaya dan makin dicintai Rakyat. Ujarnya