Demi Suksesnya Pemilu 2024 Bupati Soppeng mengingatkan KPU mengantisipasi semua potensi



SOPPENG, SAR.COM-KPU Soppeng harus dan wajib mengantisipasi semua potensi yang kemungkinan terjadi,nantinya di hari 14 Pebruari 2024 mendatang.

Hal itu disampaikan Oleh Bupati Soppeng H.Andi Kaswadi Razak SE saat menghadiri acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara di Lapangan Gasis Kecamatan Lalabata Rabu (31/01/2023)

Andi Kaswadi Razak berharap kepada KPU untuk menjalin komunikasi dan koordinasi yang baik,sehingga saya sebagai penanggung jawab daerah ini saya tidak ingin ada yang salah dalam pesta demokrasi mendatang.

"Bukan hanya KPU secara nasional yang tercoreng tapi juga Pemerintah Daerah Kabupaten Soppeng tentunya akan tercoreng jika ada yang salah
Karena ini adalah Rumah saya daerah saya, saya berharap kerjasama yang baik"Kata Andi Dulli sapaan Akrab Bupati Soppeng

Lanjut Bupati Soppeng Andi Kaswadi,saya mengungkapkan terimakasih kepada aparat keamanan baik Polri maupun TNI yang senantiasa menjaga kondisi wilayah Kabupaten Soppeng untuk terus kondusif dengan melakukan patroli-patroli untuk mengantisipasi potensi yang dapat menggangu Kamtibmas di wilayah Bumi Latemmamala, tutupnya (ton)