Menghadapi Tantangan Dunia Pendidikan dengan Smart Digital Classroom SD Negeri 53 Lajarella terapkan Pembelajara Smart Class Device



SOPPENG,SAR.COM-Seiring perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan turut merubah sistem dan budaya pembelajaran saat ini menjadi lebih fleksibel, terbuka dan variatif. 

Sekarang ini banyak sekali model dan konsep belajar modern yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas dan pengalaman belajar, salah satunya yakni Smart Classroom. Smart Classroom atau ruang kelas pintar saat ini menjadi salah satu tren baru yang mulai banyak diadopsi dan turut berpengaruh dalam transformasi pembelajaran di Sekolah.

Hal inilah yang mendorong Sekolah Dasar Negeri Lajarella Kelurahan Limpomajang Kecamatan Marioriawa untuk turut mengembangkan mutu sekolah, program dan layanan yang berfokus untuk menunjang konsep pembelajaran digital. 

Beberapa diantaranya dengan program Smart Classroom yang menggunakan iPad Device untuk alat penunjang dalam kegiatan belajar di kelas

Seperti yang diungkapkan Oleh Kepala Sekolah SD Negri 53 Lajarella Hj.Husmiati,Spd,SD saat dihubungi media ini melalui telpon selulernya Selasa (30/01/2023).


Tujuan Inovasi daerah
Tujuan dari inovasi Smart Class Device ini adalah 
1. Menciptakan tenaga pendidik yang dapat mengikuti perkembangan zaman, sehingga dapat
menuntun murid-muridnya sesuai dengan kodrat alam dan kodrat zamannya. Adapun
kesesuaian kodrat alam murid yang dimaksudkan adalah guru dapat melakukan
pembelajaran di kelas dengan memanfaatkan teknologi atau Smart Class Device ini,diharapkan dalam pembelajarannya dapat menunjukkan beberapa keadaan lingkungan
kehidupan yang ada di Indonesia bahkan di luar negeri sebagai pembanding lingkungan
sekitar murid-muridnya yang berbeda-beda.

2. Terciptanya pembelajaran yang inovatif, kreatif, menantang dan menyenangkan di kelas

3. Guru dapat memenuhi kebutuhan belajar murid yang berdiferensiasi di kelas dengan
memanfaatkan Smart Class Device ini. Karena Smart Class Device ini dapat menjalankan
berbagai aplikasi pembelajaran sebagaimana layaknya menggunakan laptop atau media
pembelajaran lainnya.

4. Meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas, dengan harapan,peningkatan kualitas belajar
melalui Smart Class Device ini, pemahaman siswa terhadap materi dapat meningkat
sehingga mampu untuk mengimplementasikan ilmu yang telah mereka pelajari di
lingkungan dan kehidupan mereka.
Adapun Manfaat yang diperoleh 
1. Sebagai salah satu solusi dari permasalahan-permasalahn pendidikan yang pendidik hadapi
di zaman digitalisasi sekarang. Inovasi Smart Class Device ini diharapkan sebagai salah satu
alternatif Pendidik dalam menuntun muridnya sesuai dengan kodrat zamannya, dimana
pendidik sekarang harus memiliki berbagai macam alternatif media pembelajaran untuk
memenuhi kebutuhan pembelajaran murid di kelas, sehingga Profil Pelajar Pancasila dapat
terwujud.

2. Meningkatkan produktivitas guru di kelas, Dengan Inovasi Smart Class Device ini
diharapkan pembelajaran akan lebih efektif dan efesien. misalnya , guru di era digital
sekarang ini, dimana murid di luar kelas dapat mengakses media-media pembelajaran dan
berbagai informasi harus mampu mengimbanginya dengan membuat perangkat ajar, dan
media pembelajaran sesuai zaman yang dihadapi oleh murid dan guru tersebut.

3. Menciptakan guru yang mampu beradaptasi dengan zaman. Inovasi Smart Class Device ini,
mampu membuat pembelajaran sesuai dengan zaman, karena Smart Class Device ini
mampu menjalankan berbagai macam media pembelajaran seperti ClassPoint, Quizizz,
Canva, dan beberapa media pembelajaran yang menarik dan menyenangkan murid lainnya.
Sehingga apa yang disampaikan guru dalam pembelajarannya dapat menjadikan murid,
lebih kreatif, interaktif dan menyenangkan.

4. Menghadirkan sesuatu yang baru, Mungkin selama ini guru menggunakan metode ceramah
dan memanfaatkan media Power Point saja dalam pembelajarannya, namun dengan
hadirnya Smart Class Device ini, menjadikan guru mampu menghadirkan sesuatu yang baru,
seperti Pemanfaatan media ClassPoin dan Quizizz yang merupakan media pembelajaran
berbasis gamifikasi, dimana gamifikasi ini merupakan kecendrungan murid zaman sekarang.
Namun game mereka kita gantikan dengan sesuatu yang baru yaitu game berbasis
pembelajaran.


Hasil inovasi adalah dlm bentuk prodak yang dapat mengontrol, menjelaskan barang dan penerima
manfaat seperti peningkatan
Hasil Inovasi dari Smart Class Device yaitu :
1. Menghasilkan satu perangkat Smart Class. Perangkat Smart Class ini merupakan
perpaduan dari beberapa alat elektronik dan kolaborasi berbagai ilmu yang didapatkan dari
proses belajar sebagai team perakit Smart Farming CCTV, sebagai teknisi komputer
sebelum menjadi ASN dan beberapa ilmu yang menyangkut media pembelajaran seperti
Class Point, Quizizz, Canva, Power Point dan beberapa media pembelajaran lainnya.

2. Menjadikan Smart phone/HP sebagai pengontrol dari Smart Class Device dengan dukungan
aplikasi-aplikasi yang ada di Playstore.

3. Menghasilkan suatu inovasi yang dapat mengefisienkan dan mengefektifkan guru dalam
proses pembelajarannya di kelas

4. Menghasilkan suatu Inovasi untuk memenuhi kebutuhan belajar murid sesuai dengan
zamannya

5. Menghasilkan media pembelajaran yang baru bagi guru dan murid serta stakeholder
pendidikan (ton)