SOPPENG, SAR.COM-Wakil Ketua Satu DPRD Kabupaten Soppeng , H.Naspiding dari dapil 2 Marioriawa Donri Donri menghadiri dan memberikan arahan pada Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Limpomajang, Kecamatan Marioriawa Rabu (22/1/2025).
Acara ini berlangsung di kantor Kelurahan Lumpomajang Turut hadir di antaranya Camat Marioriawa yang diwakili oleh Sekcam Saharuddin dan Lurah Limpomajang Hasanuddin SE serta seluruh Ketua RW , PKK, Koramil, Babinsa, Babinkamtibnas.
Lurah Limpomajang Hasanuddin, SE, mengatakan bahwa,kegiatan Musrembang tingkat Kelurahan Limpomajang Membahas rencana pembangunan tahun anggaran 2026 yang akan datang dan di prioritaskan pada pembangunan tanggul tanggul sungai untuk mengantisipasi banjir kata mantan ketua BPD desa Bulue Hasanuddin.
Sementara itu wakil ketua satu DPRD kabupaten Soppeng partai PDIP H.Nadpiding mengatakan, dengan alokasi APBD kabupaten Soppeng 2025, diperlukan untuk merumuskan pembangunan lingkungan fisik atau non fisik.
Pembangunan tersebut, lanjut politisi PDI perjuangan ini, bertujuan untuk kemajuan bersama ke depannya jelasnya
Prinsip terpenting adalah saling jemput bola dan menjaga komunikasi, baik antara lingkungan dengan pemerintahan kota melalui kelurahan, atau dengan legislatif yang diberikan mandat rakyat di dapil untuk mengakselerasi harapan rakyat tutup Naspiding (Ono)