SOPPENG, SAR.COM-Dalam rangka meningkatkan kesadaran hukum dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Soppeng melaksanakan kegiatan Pembinaan dan Penyuluhan (Binluh) Keliling di sejumlah titik strategis wilayah Kecamatan Lalabata. Rabu, 12 November 2025, sekitar pukul 08.30 Wita.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di dua lokasi utama, yakni di Jalan Latenribali dan Jalan Kayangan, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng. Anggota Sat Binmas Polres Soppeng secara langsung menyapa warga dan menyampaikan berbagai pesan kamtibmas yang relevan dengan kondisi masyarakat saat ini.
Dalam penyuluhan tersebut, petugas mengimbau warga agar senantiasa menjaga kerukunan antarwarga, menghindari pergaulan bebas, kenakalan remaja, serta menjauhi penyalahgunaan narkoba. Selain itu, masyarakat juga diingatkan untuk selalu waspada terhadap maraknya penipuan online dan penyebaran informasi hoaks yang dapat menimbulkan keresahan.
Kasat Binmas Polres Soppeng IPTU Andri Hermansyah, S.Sos., M.Si. menjelaskan bahwa kegiatan Binluh Keliling ini merupakan salah satu bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin mengedukasi masyarakat secara langsung dan mempererat komunikasi antara kepolisian dengan warga, agar bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Soppeng,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana,S.I.K.,M.I.K. menyampaikan apresiasinya terhadap langkah yang dilakukan oleh Sat Binmas. Menurutnya, kegiatan seperti ini sangat penting dalam membangun kemitraan antara Polri dan masyarakat.
“Polri tidak bisa bekerja sendiri dalam menjaga keamanan. Peran aktif masyarakat sangat dibutuhkan. Dengan adanya kegiatan Binluh keliling ini, kami berharap terjalin sinergi yang kuat antara warga dan aparat kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertib,” ungkap Kapolres.
Kegiatan Binluh keliling tersebut berlangsung dalam situasi aman dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari warga setempat.(ton)